BPMP sebagai Unit Pelaksana Teknis yang berada di dareah bertugas melaksanakan Penjamin Mutu dan Memfasilitasi penjamin dan Peningkatan Mutu Pendidikan pada satuan pendidikan serta mendukung dan menjamin tercapainya tujuan Program Sekolah Penggerak untuk mengetahui implementasi Program pada Sekolah Penggerak, BPMP Sulawesi Barat telah melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi program sekolah penggerak angkatan 2 di SD Negeri 008 Camba - Camba.
Kegiatan monitoring dan evaluasi program sekolah penggerak ini dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 19 Agsutus 2023 bertujuan untuk melihat :
1. Bagaimana kemampuan sekolah dalam mengelolah SDM yang ada di sekolah.
2. Bagaimana kemampuan sekolah dalam mengelolah pembelajaran baru di sekolah.
3. Kemampuan sekolah dalam pemanfaatan digitalisasi sekolah dan sapras yang ada di sekolah.
4. Kegiatan pendamping yang dilakukan oleh fasilitator sekolah penggerak.
5. Pendanaan yang diterima oleh sekolah penggerak.
Dengan adanya kegiatan Monev Program Sekolah Penggerak diharapkan BPMP provinsi sulawesi barat mendapatkan informasi bagaimana implementasi di daerah, terkhusus di sekolah SD Negeri 008 Camba - Camba sebagai Sekolah Penggerak Angkatan 2.
Berikut beberapa foto - foto pada saat kegiatan berlangsun
Tim Monev Sulawesi Barat beserta Kepala Sekolah dan rekan - rekan guru di SD Negeri 008 Camba - Camba.