Pengertian Literasi Membaca dalam konteks GLM adalah kemampuan mengakses, memahami, dan menggunakan sesuatu secara cerdas melalui berbagai aktivitas, antara lain membaca, melihat, menyimak, menulis, dan berbicara. GLM merupakan sebuah upayah yang dilakukan secara menyeluruh untuk menjadikan sekolah sebagai organisasi pembelajaran yang warganya literasi sepanjang hayat melalui pelibatan publik.
Adapun tujuannya untuk menumbuhkembangkan budi pekerti peserta didik melalui pembudayaan ekosistem litersai membaca yang diwujudkan dalam gerakan literasi membaca agar mereka menjadi pembelajar sepanjang hayat. GLM di SDN 008 Camba - Camba diharapkan akan menciptakan ekosistem pendidikan di Sekolah yang berliterat.
Pelaksanaan Gerakan Literasi Membaca ( GLM ) di SDN 008 Camba - Camba melalui kegiatan - kegiatan sebagai berikut :
1. Membaca buku cerita selama 15 menit sebelum pelajaran dimulai, kegiatan membaca yang dapat dilakukan adalah membaca buku dengan nyaring dan membaca dalam hati.
2. Memperkaya koleksi bacaan untuk mendukung kegiatan 15 memnit membaca.
3. Meningkatkan kemampuan literasi membaca di semua mata pelajaran dengan menggunakan semua buku mata pejaran.
4. Memfungsikan pemanfaatan sarana dan prasarana sekolah seperti Gerobak buku yang ada disekolah, dan pojok baca yang ada di ruangan kelas.
5. Memilih buku bacaan yang baik.
Dokumentasi : Irwan